Komunalbox.com
Liburan menikmati panorama alam yang indah dan segar sudah sering dikunjungi banyak orang. Tetapi di Cirebon, Jawa Barat, wisatawan saat ini dapat menikmati suasana mistik di Museum Santet yang berjudul horor di Desa Sinarrancang, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
Di Museum Santet ini, para wisatawan akan menemukan peralatan - peralatan yang biasa digunakan oleh para dukun santet, semacam keris, boneka, serta patung. Saat masuk ke dalam Museum Santet, Pertama kali wisatawan akan diperlihatkan patung - patung, sampai boneka yang digantung di atas pohon. Patung - patung ini bertujuan supaya suasana museum santet tersebut nampak mengerikan.
Bila sudah di dalam museum tersebut, wisatawan akan menemukan satu bangunan yang isinya berbagai patung. Di salah satu ruangan, terdapat tengkorak yang duduk di atas sofa goyang. Tidak hanya itu, wisatawan juga akan melihat deretan pocong yang berdiri di sepanjang lorong.
"Ide awalnya itu, yang punya tempat ini ustadz Ujang Bustomi, sering berdakwah atau mendatangi para dukun santet, dari situ mulai termotivasi untuk membuat museum santet ini," kata Indah Lestari, Manager dari Museum Santet.
Bagi Indah, tujuan dari pendirian museum ini untuk mengedukasi masyarakat, supaya tidak khawatir dengan hal- hal mistik ciptaan manusia.
"Tujuannya sih biar masyarakat tahu jangan takut sama santet, perbanyak shalawat, dekatin diri sama Allah, jangan takut akan sesuatu yang dibuat manusia," ucapnya.
"Jadi owner nya ini pingin orang tahu, jangan takut, santet itu bisa pergi, bisa hilang kalau kita percaya sama ALLAH, ya lebih mengedukasi masyarakatlah," sambungnya.
Jika berminat untuk menghabiskan waktu libur akhir minggu di museum santet, wisatawan hanya akan membayar Rp. 20.000.
"Untuk tiket masuknya weekend Rp. 20.000 weekday Rp. 15.000, bukanya dari pukul 08.00 sampai 17.00 WIB," paparnya
Komunalbox.com
Komentar
Posting Komentar